Beda 0.6 Milimeter dari iPad Air

Selasa, 28 Juli 2015 - 08:46 WIB
Beda 0.6 Milimeter dari...
Beda 0.6 Milimeter dari iPad Air
A A A
Samsung Galaxy Tab S2 IndonesiaTablet Galaxy Tab S2 keluaran Samsung lebih tipis dibandingkan iPad Air 2. Bedanya sendiri tidak jauh.

Bahkan hampir-hampir tidak terlihat dengan mata telanjang. Karena hanya 0.6 mm saja. Tapi, karena iPad Air sendiri sudah tipis, beda yang sangat kecil itu tetap dihitung. Sebab, sangat sulit bagi engineer maupun desainer untuk bisa meringkas berbagai komponen canggih dalam ukuran yang lebih tipis dari yang sudah tipis.

Tab S2 datang dalam dua ukuran berbeda. Yang pertama 8 inci (265 gram) dan 9.7 inci (389 gram). Tapi, layarnya samasama menggunakan resolusi tinggi 2048?1536 piksel Super AMOLED. Model 9.7 inci sama dengan iPad Air 2 yang dirilis Oktober 2014 silam. Resolusi layarnya juga sama, walau beratnya lebih ringan 46 gram.

Bagaimana dengan dapur pacunya? Ada prosesor octa-core, masing-masing empat 1.9GHz dan empat 1.3GHz. Lantas dipadu dengan RAM 3GB, serta pilihan memori internal 32GB atau 64GB. Tidak seperti Galaxy S6 dan S6 Edge yang tidak memiliki selot microSD, semua model Tab S2 bisa ditambahkan memori eksternal hingga 128 GB.

Sistem operasi Android 5.0 Lollipop berpadu dengan kamera utama 8 MP dan kamera depan 2 MP. Ada fingerprint reader, yang seperti S6, akan memudahkan membuka layar (unlock) dengan sentuhan di tombol home.

Samsung juga dikenal lewat konfigurasi pop up windows yang sangat maksimal digunakan di tablet untuk bermultitasking (berpindah-pindah) antar aplikasi. Tab S2 akan diluncurkan perdana secara global pada Agustus 2015 mendatang. Dengan spesifikasi yang tinggi, jelas harganya tidak murah.

Targetnya memang mereka yang membutuhkan tablet untuk produktifitas, terutama lewat koneksi Wi-Fi dan 4G LTE. Samsung belum mengumumkan berapa harga Tab S2.

Danang Arradian
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1062 seconds (0.1#10.140)